![mp3-9](http://news.palcomtech.com/wp-content/uploads/2012/03/mp3-9.jpg)
Langkah 1
Buka program Adobe Photoshop. Tentukan ukuran kanvas, pada tutorial ini, saya menggunkan ukuran lebar : 30 cm tinggi : 21 cm resolution 300 pixel/ inch, background content : background color.
Langkah 2
Buatlah objek dengan rounded rectangle tool, dengan lebar : 6 cm tinggi : 10cm dan beri warna hijau (sesuai keinginan).![mp3-2](http://news.palcomtech.com/wp-content/uploads/2012/03/mp3-2.jpg)
Langkah 3
Buat seleksi pada keempat sisi objek tersebut. Dan buat layer baru, kemudian pada area seleksi beri warna gradasi.![mp3-3](http://news.palcomtech.com/wp-content/uploads/2012/03/mp3-3.jpg)
Langkah 4
Selanjutnya buat objek persegi dengan rectangle tool, dengan ukuran 4cm (sesuai keinginan) dan beri warna.![mp3-4](http://news.palcomtech.com/wp-content/uploads/2012/03/mp3-4.jpg)
Pada sisi-sisi objek persegi beri warna gradasi dengan gradient tool.
Langkah 5
Selanjutnya buatlah objek lingkaran dengan menggunakan ellips tool. Pada objek ellipse beri outline berwarna grey, dengan menggunakan stroke pada blending option.
Langkah 6
Kemudian buatlah tanda pemutar music, dengan menggunakan shape tool. Dan teks bertuliskan menu. Seperti gambar dibawah ini.Langkah 7
Terakhir buatlah sebuah lingkaran dengan ellipse tool lalu letakkan dibagian tengah pada lingkaran pertama, dan beri warna hijau.![mp3-8](http://news.palcomtech.com/wp-content/uploads/2012/03/mp3-8.jpg)
# catatan : gunakan layer baru pada setiap pembuatan objek ataupun warna gradasi, agar mempermudah pengerjaan. Selamat mencoba
Hasil Akhir
![mp3-9](http://news.palcomtech.com/wp-content/uploads/2012/03/mp3-91.jpg)
0 komentar:
Posting Komentar